Pages

Tuesday, January 4, 2011

Cerita Sukses Seorang Pendiri Facebook


Anda mungkin mengenal orang ini yaitu seorang pendiri facebook. Nama lengkapnya adalah Mark Elliot Zuckerberg, dilahirkan di Dobb Ferry, West chester County, New York, 14 Mei 1984. Sekolah menengah di Ardsley High School, Ardsley, New York (1998-2000) dan Phillips Exeter Academy, Exeter, New Hamshire (2000-2002). Pendidikan universitas di bidang psikologi, Harvard University (drop-out). Perusahaan yang dimiliki, Facebook Inc. Kekayaan US$ 1,5 miliar (sekitar Rp 13,5 triliun), ranking ke-785 orang terkaya dunia versi Majalah Forbes 2008.


Dia tak menyelesaikan kuliah di Harvard University tetapi berhasil membangun Facebook yang membuatnya mengumpulkan kekayaan sampai Rp 13,5 triliun. Siapapun akan menyebutnya luar biasa. “Dia adalah miliuner termuda di dunia saat ini, dan kami yakin ia adalah billionaire ter muda sepanjang sejarah yang mengumpulkan sendiri kekayaannya,” ujar Matthew Miller, associate editor Majalah Forbes.


Nama Facebook dan Mark Zackerberg sangat digandrungi banyak orang. Zackerberg sendiri di tengah kepopuleran namanya dan jumlah kekayaan yang dimilikinya, ia tetap sederhana. Ia masih tinggal di apartemen sewaan dan di kamarnya hanya tersedia sebuah meja dan kursi. Kasurnya diletakkan di lantai. Kala datang ke kantornya di Palo Alto, Zackerberg kerap berjalan kaki atau mengendarai sepeda. Tak tampak sebagai miliuner (dalam US$ dol lar, tentunya) atau triliuner (dalam rupiah).

Hebat sekali ya, yang patut kita contoh adalah semangat dan kerja kerasnya serta sifatnya yang sederhana selayaknya menjadi inspirasi buat kita untuk terus berjuang untuk sukses.

Semoga bermanfaat.

Cerita sukses serupa bisa di lihat di cerita sukses di blog saya yang lain. Baca juga blog rahasia berpikir positif!

No comments:

Post a Comment